Sabtu, 18 Agustus 2012

Kegiatan Ekonomi di Kota Jember



Jember merupakan kota besar ketiga di Jawa Timur. Berbagai kegiatan ekonomi masyarakat di Jember berkembang sejalan dengan kebutuhan masyarakatnya. Sebagian penduduk di Jember ber-profesi sebagai petani, pedagang, nelayan dan lain-lain.
Berikut berbagai macam kegiatan ekonomi di kota Jember:
·        Petani
1.       Petani Tembakau            : Di Jember, banyak sekali orang memproses tembakau menjadi rokok, tetapi ada juga orang yang memproses tembakau untuk hal-hal lain. Kalau kita ke Jember dengan mobil, sering sekali kita melihat tembakau-tembakau di jemur di pinggiran jalan.








2.       Petani  Padi        :  Sebenarnya di Jember,  petani tidak terlalu banyak, sawahnya juga tidak terlalu banyak karena banyak lahannya digunakan untuk perkebunan (karet, cokelat dll). Hasil-hasil pertaniannya  kebanyakan mengambil dari kota-kota lain.

























·        Transportasi          

1.       Becak                    : Becak adalah suatu moda transportasi beroda tiga yang umum ditemukan di Indonesia dan juga di sebagian Asia. Kapasitas normal becak adalah dua orang penumpang dan seorang pengemudi. Menjadi pengemudi becak merupakan salah satu cara untuk mendapatkan nafkah yang paling mudah, sehingga jumlah pengemudi becak didaerah yang angka penganggurannya tinggi akan menjadi sangat tinggi.

2.       Angkot (Angkutan Kota)               : Angkot adalah adalah sebuah moda transportasi perkotaan yang merujuk kepada kendaraan umum dengan rute yang sudah ditentukan. Tidak seperti bus yang mempunyai halte sebagai tempat perhentian yang sudah ditentukan, angkutan kota dapat berhenti untuk menaikkan atau menurunkan penumpang di mana saja.
Angkutan Kota Di Jember


·         Pedagang kaki lima              : Di pinggiran jalanan Jember banyak pedagang kaki lima yang berjualan. Bahkan dibeberapa lokasi badan jalan dan trotoar digunakan oleh pedagang kaki lima.

·         Pedagang Pasar                       : Pasar adalah salah satu dari berbagai sistem, institusi, prosedur, hubungan sosial dan infrastruktur dimana usaha menjual barang, jasa dan tenaga kerja untuk orang-orang dengan imbalan uang.

·         Pertokoan                     : Sebagian jalan-jalan besar di Jember banyak dipenuhi pertokoan yang menandakan banyaknya kegiatan perdagangan masyarakat Jember.

·         Nelayan                          : Wilayah selatan Jember merupakan pantai yang terhubung dengan samudra Indonesia, sehingga masyarakatnya banyak yang mendapatkan nafkah dari  laut yaitu sebagai nelayan ataupun untuk wisata.
                                                                  

Tidak ada komentar:

Posting Komentar